Pengertian dan Penerapan IPv6 | AnungNet


Pengertian dan Penerapan IPv6
  1. Pendahuluan
Assalamu’alaikum Wr.Wb. Hay teman , kalian lagi apa sekarang? Kali ini aku akan membagikan atau mengsharing pembahasan IPv6. (Sebelum saya membuat artikel IPv6 saya juga telah membuat artikel tentang IPv4).
  1. Latar Belakang
Sebagai bahan pengajaran tentang Pengertian IPv6 dan Penerapannya.
  1. Maksud dan Tujuan
Untuk memberikan pemahaman dasar tentang IPv6 dan cara penerapannya.
  1. Pembahasan
Apasih itu IPv6 ? Dan kenapa harus ada IPv6 kalau IPv4 saja udah bagus?. Ok jadi gini jika kalian ingin tahu langsung saja kita bahas.
IPv6 adalah ip (Protokol) yang yang digunakan untuk menggantikan protokol versi sebelumnya yaitu (IPv4). IPv6 di kembangkan oleh IETF (Internet Engineering Task Force) yang bertujuan karena keterbatasan ruang alamat IPv4 sudah mulai habis.
 
Alasan dikembangkannya IPv6 yaitu:
  • Keterbatasan IPv4 (32bit).
  • Kelas D dan E pada IPv4 digunakan untuk bertujuan khusus.
  • Kurang lebih 40% dari alamat yang tersedia pada IPv4 masih tidak digunakan.
  • Jutaan perangkat-perangkat baru menjadi IP aware (berbasis IP).
Kelebihan IPv6 :
  • Ruang alamat IPv6 lebih besar dibandingkan IPv4 yaitu 128 bit.
  • Pengamalamatan multicast, yaitu pengiriman pesan ke beberapa alamat dalam satu grub.
  • IPv6 dapat membuat alamat sendiri tanpa bantuan DHCPv6.
  • Keamanan yang bagus dengan adanya default security IPsec.
  • Pengiriman paket yang lebih sederhana dan efisien.
  • Dukungan mobilitas dengan adanya mobile IPv6.
Protokol IPv6:
Ukurang Paket pada IPv6 terdiri dari dua bagian yaitu: Paket header dan paket payload. Ukuran paket header terdiri dari 40 oktet (320 bit) yang terdiri dari:
  • Version, 4bit.
  • Traffic class, 8 bit.
  • Label Flow, 20 bit.
  • Panjang Payload, 16 bit.
  • Next Header, 8 bit.
  • Batasan Hop, 8 bit.
  • Alamat Tujuan, 128 bit.
  • Alamat asal, 128 bit.
Ukurang panjang Payload adalah 16 bit dan bisa membawa maksimum 65535 oktet.
Pengalamatan IPv6
Representasi
  • Menggunakan 16 bit angkat hexadecimal.
  • Angkat-angkat yang di pisahkan oleh tanda titik dua (‘:”).
  • Angka-angka hexadecimal tidak bersifat case sensitif(Huruf besar dan huruf kecil tidak menjadi persoalan).
  • 3 bentuk yang merepresntasikan pengalamatan IPv6.


Format pengalamatan address IPv6:
0000:0000:0000:0000:0000:0000:0000:0000
0000:0000:0000:0000:0000:0000:0000:0001
2001:0410:0000:1234:FB00:1400:5000:45FF
3ffe:0000:0000:0000:1010:2a2a:0000:0001
3FFE:0B00:0C18:0001:0000:1234:AB34:0002
FE80:0000:0000:0000:0000:0000:0000:0009
FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF


-Representasi Terkompresi-
  • Jika terdapat 16 bit secara beruturut terdiri dari angka 0 semua maka dapat di presentasikan sebagai (::).
  • Hanya satu (::) yang diijinkan dalam satu adress dari IPv6,
  • Permulaan angka 0 dalam area 16 bit dari sebuah alamat IPv6 dapat dihilangkan, tapi pada area yang memiliki angka 0 semua maka harus membiarkan satu nol (0).
Contoh:
0000:0000:0000:0000:0000:0000:0000:0000
0000:0000:0000:0000:0000:0000:0000:0001
2001:0410:0000:1234:FB00:1400:5000:45FF
3ffe:0000:0000:0000:1010:2a2a:0000:0001
3FFE:0B00:0C18:0001:0000:1234:AB34:0002
FE80:0000:0000:0000:0000:0000:0000:0009
FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF
Compress Format
:: atau 0:0:0:0:0:0:0:0
::0001 atau 0:0:0:0:0:0:0:1
2001:0410::1234:FB00:1400:5000:45FF
atau 2001:0410:0:1234:FB00:1400:5000:45FF
3ffe::1010:2a2a:0000:0001
atau 3ffe:0:0:0:1010:2a2a:0:1
3FFE:0B00:0C18:0001::1234:AB34:0002
FE80::0009
FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF:FFFF
Contoh dari penggunaan IPv6 Representasi Alamat Terkompresi yang salah.
  • 0000:0000:AAAA:0000:0000:0000:0000:0001
  • Dikompres menjadi —> ::AAAA::0001–>salah, karena terdapat 2 colon (:) dalam satu IP.
  • 3ffe:0000:0000:0000:1010:2a2a:0000:0001
  • Dikompres menjadi —> 3ffe::1010:2a2a::0001
Adapun Kelemahan IPv6,yaitu:
  • Operasi IPv6 membutuhkan perubahan perangkat (keras dan/lunak) yang baru yang mendukungnya.
  • Adanya pelatihan tambahan, serta kewajiban tetap mengoperasikan jaringan ipv4, sebab masih banyak layanan IPv6 yang berjalan di atas IPv4.
     E. Kesimpulan
Dalam masa sekarang peningkatan penggunaan IPv4 membuat IPv6 menjadi keperluan khusus untuk menambah kekurangan dari IPv4.
     F. Penutup
Terima kasih telah membaca artikel saya , semoga artikel ini dapat membantu anda . Wassalamu alaikum Wr.Wb.
     G. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/IPv6

Comments